Kolaborasi Wujudkan Swasembada Pangan, BRMP Sumsel Dampingi Petani di Kota Lubuk Linggau
LUBUK LINGGAU - Dalam rangka mendukung percepatan luas tambah tanam (LTT) padi di Kota Lubuk Linggau, Tim Swasembada Pangan BRMP Sumsel melaksanakan koordinasi dengan para PPL di BPP Rahma, Lubuk Linggau Selatan. Kegiatan ini juga diikuti dengan aksi tanam bersama sebagai wujud kebersamaan dalam mewujudkan swasembada pangan nasional.
Dari hasil koordinasi, diketahui bahwa sebagian besar petani di wilayah binaan BPP Rahma telah melaksanakan tanam sesuai dengan target yang direncanakan. Kecamatan Lubuk Linggau Selatan I dan II termasuk dalam wilayah sawah irigasi dengan luas baku mencapai sekitar 590 ha. Namun, sebagian lahan di wilayah hilir belum sepenuhnya terairi karena keterbatasan pasokan air, sehingga petani masih mengandalkan air hujan untuk mengairi sawahnya.
Sebagai upaya mengatasi persoalan tersebut, saat ini sedang dibangun satu unit infrastruktur irigasi perpompaan (irpom) sebagai solusi nyata dalam pemenuhan kebutuhan air pertanian. Menurut pihak BBWS Sumatera VIII, ditargetkan akan dibangun hingga 10 unit instalasi irpom dalam waktu dekat.
Selain kegiatan koordinasi, tim juga turut berpartisipasi dalam kegiatan tanam padi di Kelurahan Eka Marga, Kecamatan Lubuk Linggau Selatan II, dengan total areal tanam mencapai 11 hektare. Upaya ini diharapkan dapat berkontribusi terhadap pencapaian target LTT Kota Lubuk Linggau.
Dalam dialog bersama petani, terungkap bahwa selama ini mereka hanya mampu menanam satu kali dalam setahun karena aliran air irigasi kerap terhenti akibat tertutup oleh kolam ikan di wilayah hulu. Kini, dengan adanya pembangunan irpom oleh BBWS, petani optimistis dapat melakukan tanam lebih dari satu kali di musim mendatang.
Ketua Kelompok Tani Tunas Muda menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas pendampingan yang dilakukan oleh BRMP Sumsel. “Kami merasa lebih bersemangat karena setiap kendala yang dihadapi petani mendapat perhatian dan solusi nyata,” ujarnya. (Rdw, Bny, Ssw)